BKM Masjid Al Jihad Amplas Gelar Bukber Bersama Jamaah

Sebarkan:

Suasana kekeluargaan buka puasa bersama BKM Al Jihad bersama jamaah. (foto/ist)
MEDAN (MM) - Mempererat silaturahmi di bulan suci Ramadhan 1443 hijriah, pengurus BKM Masjid Al Jihad, Jalan Pembangunan, Kecamatan Medan Amplas, menggelar berbuka puasa bersama.

Ketua BKM Masjid Al Jihad, Zulfan Ramli didampingi Kenaziran, Salmon Gurning mengatakan, bulan suci Ramadhan menjadi momentum bagi semua umat Islam untuk memperbanyak amal ibadah dan memperkuat silaturahmi bagi sesama.

Hal inilah yang dilakukan BKM Masjid Al Jihad, menjadikan bulan suci Ramadhan untuk mempererat silaturahmi antar sesama jamaah, BKM dan masyarakat sekitar lingkungan masjid. "Momentum ini sangat penting, yang kemudian kita lanjutkan dengan salat mangrib berjamaah," kata Zulfan Ramli.

Hal senada juga diungkapkan Salmon Gurning, berbuka puasa tidaklah harus makanan yang mahal ataupun banyak. "Berbukalah dengan yang sederhana, namun momentum berbuka puasa itu yang penting. Dengan berbuka puasa bersama tali silaturahmi antar umat terus terjaga dan semakin erat," pesannya. (ginser)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com