Capai Target Pencapaian PBB, Kecamatan Haltim Diganjar Penghargaan

Sebarkan:

Bupati Paluta Andar Amin Harahap memberikan penghargaan kepada Camat dan Kades. (foto:mm/ist)
PALUTA - Bupati Padanglawas Utara (Paluta) Andar Amin Harahap memberikan reward kepada Camat dan Kepala Desa yang mencapai target pajak bumi dan bangunan perkotaan dan perdesaan (PBB-P2) Tahun anggaran 2021, Jumat sore (18/3/2022).

Pemberian reward atau penghargaan kepada kecamatan dan 12 kepala desa terbaik tahun anggaran 2021 ini digelar di Sapadia Hotel, Gunung Tua, Kecamatan Padang Bolak.

Kecamatan Halongonan Timur diganjar penghargaan dengan rincian target PBB sebesar Rp337.663.337 dan yang teralisasi sebesar Rp298.754.024 (88,5%).

Dalam acara tersebut, kecamatan Halongonan Timur diganjar penghargaan sebagai kecamatan terbaik se-Kabupaten Paluta tentang pengelolaan PBB-P2.

Andar Amin Harahap dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Camat dan kepala desa yang telah bekerja keras dalam pencapaian target PBB-P2.

"Selamat kepada Camat dan kepala desa terbaik. Meskipun begitu camat dan kepala desa lainnya bukan berarti tidak baik, belum menjadi terbaik, mungkin karena kurang semangat, ya," kata Bupati Andar.

Sebelumnya, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Paluta, Patuan Rahmat Syukur P. Hasibuan dalam laporannya mengatakan tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah memberikan motivasi kepada seluruh kepala desa untuk meningkatkan target dan realisasi PBB di desa masing-masing.

"Hasil yang diharapkan dalam kegiatan ini adalah terrealisasinya PBB-P2 tepat waktu dan meningkatnya potensi pajak untuk tahun-tahun berikutnya," kata Patuan.

Sambungnya, penetapan PBB-P2 Kabupaten Paluta tahun anggaran 2021 sebesar Rp1.993.841.457 (satu milyar sembilan ratus sembilan puluh tiga juta delapan ratus empat puluh satu ribu empat ratus lima puluh tujuh)."Dari besaran tersebut, persentaai yang terealisasi 83% atau sebesar Rp1.720.227.554," paparnya 

Pimpinan DPRD Paluta Basri Harahap yang turut hadir dalam kegiatan ini saat menyampaikan sambutannya mengingatkan kepada camat dan kades agar tidak langsung puas dengan capaian saat ini.

Basri mendorong agar target realisasi PBB-P2 Paluta kedepan terus ditingkatkan. Sebab, menurut Politisi Demokrat ini, potensi yang dapat dikembangkan di pedesaan untuk menghasilkan sumber PBB sangat banyak. (yasir/mm)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com