Jelang Ramadhan, AKBP Jose Minta Jajaran Pantau Kebutuhan Pokok dan BBM di Batubara

Sebarkan:
Kapolres Batubara AKBP Jose DC Fernandes memimpin Anev. (foto/ist)
LIMAPULUH - Memasuki bulan suci Ramadhan 1443 H, Kapolres Batubara AKBP Jose DC Fernandes memimpin rapat analisa dan evaluasi (Anev) ketersediaan kebutuhan bahan pokok dan BBM di wilayah Polres Batubara.

"Sebagaimana kita ketahui bersama, menjelang bulan suci Ramadhan ketersediaan kebutuhan bahan pokok pasti meningkat. Untuk itu saya minta seluruh Kasat, PJU dan Kapolsek di jajaran untuk benar-benar turun melakukan monitoring di lapangan. Jangan sampai ada kekosongan kebutuhan pokok," tegas Kapolres di ruang rapat Wira Pradana Mapolres Batubara, Kamis (31/3/2022).

Selain itu, Kapolres juga mengimbau seluruh personel untuk memantau SPBU di wilayah masing-masing. "Monotoring seluruh SPBU di wilayah masing-masing, jangan sampai ada penimbunan BBM yang merugikan masyarakat," pungkasnya.

Kapolres berharap stok BBM di wilayah Batubara harus aman selama bulan Suci Ramadhan hingga Hari Raya Idul Fitri. "Perkuat sinergi dan komunikasi, laksanakan tugas dan tanggungjawab demi kelancaran bersama," kata Kapolres. (zainuddin zein/mm)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com