PT Inalum Edukasi New Normal di Kalangan Pelajar

Sebarkan:
Tim CSR/PKBL PT Inalum sosialisasi New Normal di Kalangan Pelajar. (foto/ist)
BATUBARA - PT Inalum (Persero) menggelar sosialisasi new normal  bagi pelajar di lingkungan wilayah kerja perusahaan. Kegiatan ini salah satu wujud kepedulian Inalum dalam membantu pemerintah mencegah pandemi COVID-19 di kalangan pelajar di Kabupaten Batubara.

"Soalisasi ini salah satu cara perusahaan Inalum dalam mencegah pandemi di kalangan pelajar, sekaligus mengedukasi untuk memperkuat protokol kesehatan di wilayah Kabupaten Batubara," kata Vice Presiden CSR/PKBL Inalum, Ali Hasan, kemarin.

Sasaran kali ini, sambung Ali Hasan, pihaknya menyambangi 8 sekolah atau sekira 1.550 siswa. Selain mengedukasi para siswa untuk beradabtasi dengan kondisi new normal pandemi COVID-19, pihaknya juga memberikan paket handsanitize plus booklet panduan 5 M, kepada siswa SMP Negeri I Kauala Tanjung, SD Negeri Tanjung Gadis, SD IT Al Ihya, SMP IT Al Ihya, MTs Al Ihya, SMA Mitra Inalum. "Program ini melibatkan dan kolaborasi CSR/PKBL Inalum dengan RS Sakit Inalum," terangnya.

Dijelaskan Ali Hasan, PT Inalum perusahaan peleburan Aluminium di Indonesia yang sudah berdiri sejak tahun 1976 dan merupakan perusahaan peleburan di Indonesia yang menggunakan energi terbarukan dari PLTA sebagai sumber energi operasional.

Diketahui saat ini PT INALUM (Persero) sebagai perusahaan BUMN sedang melakukan beberapa aksi korporasi strategis antara lain Proyek Upgrading Teknologi Tungku Reduksi, Optimalisasi Smelter Kuala Tanjung, Pembangunan Smelter Grade Alumina Refinery di Mempawah, dan Pembangunan Aluminium Remelt IAA.

Proyek strategis tersebut diharapkan bisa membuat INALUM mampu memenuhi kebutuhan pasar aluminium yang masih memiliki potensi besar di Indonesia dan Regional. (zein/mm)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com