Bupati Madina Membuka Diri untuk Kemajuan UKM

Sebarkan:

MADINA (MM) - Bupati Mandailing Natal (Madina) HM Jafar Sukhairi Nasution membuka kegiatan Warkop Dewan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Madina dan Bazar Ramadhan 1443 H, di Kantor Korda Dewan UKM Madina, Jalan Darul Ikhlas, Kelurahan Dalan Lidang, Panyabungan, Minggu (10/4/2022) sore.

Hadir pada peresmian itu, Ketua Korda Dewan UKM Indonesia Madina H. AS Imran Khaitami Daulay , Korwil UKM Indonesia Sumatera Utara Hj.Dewi Budiati Teruna, Ketua DPC PKB Khoiruddin Faslah Siregar, Ketua MUI M Nasir, dan Camat Panyabungan Miswar Husin Pulungan. 

Peresmian UKM Madina ditandai pengguntingan pita dan buka puasa bersama. 

Sukhairi mengatakan tidak akan mampu berdiri sendiri, pemerintahan saat ini sangat memperhatikan ekonomi usaha kecil mikro dan menengah (UMKM). Pemkab Madina membuka diri terhadap masukan untuk perkembangan dan kemajuan UKM Madina yang lebih baik.

"Kami membuka diri untuk perkembangan UKM Madina yang lebih baik," Kata Sukhairi.

Sukhairi menyampaikan sumber daya alam di Madina luar biasa namun, pemerintah tidak akan mampu mendorong kekayaan alam di Bumi Gordang Sambilan sendiri, oleh karena itu dibutuhkan kerjasama masyarakat.

"Ini persoalan perilaku masyarakat masih sering mengkonsumsi, belum untuk memproduksi," lanjutnya. 

Sukhairi mencontohkan dari bidang pertanian yaitu pupuk kandang. Pupuk kandang buatan sendiri tidak kalah bagus dengan pupuk organik dan memiliki nilai ekonomi yang luar biasa. 

"Contoh pupuk, kebetulan saya gemar bertani. Alhamdulillah pupuk yang kita buat juga bagus dan memiliki nilai ekonomi yang luar biasa," katanya. 

Sukhairi mengatakan masih banyak kelemahan, namun ke depan ia berharap dengan hadirnya Dewan UKM dapat membangkitkan ekonomi di Madina. 

Sementara Ketua Dewan UKM Provinsi Sumatera Utara Dewi Budiati Teruna Jasa Said St dalam sambutannya memaparkan produk - produk UKM yang mempunyai nilai ekonomis dan sangat mudah untuk dikembangkan di Mandailing Natal karena semua sumber dan bahan bakunya tersedia.

"Saya yakin pak Bupati mampu mengembangkan ekonomi UKM yang ada sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat, jadi untuk itu kami dari UKM Propinsi dan Komda UKM Madina siap bersinergi," ungkapnya 

Dewi juga memperlihatkan beberapa contoh produk UKM Madina yang bisa dikembangkan dengan dukungan pemerintah daerah, diantaranya bambu tusuk sate, lidi kelapa sawit, dodol kedondong, gula aren dan lainnya.

"Alam Madina sangat kaya, semua bahan baku pelaku bisnis UKM ada hanya saja masih membutuh dukungan kita semua dannkami yakin Bupati Madina akan bisa mengembangkannya", tutupnya. (fadli)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com