Lagi, Belasan Warga Desa Desa Sibanggor Julu Diduga Keracunan Gas Dilarikan ke RSUD Panyabungan

Sebarkan:

Sejumlah warga korban keracunan ditangani tim medis RSUD Panyabungan, Madina. (foto/ist)
MADINA (MM) - Untuk kali ketiga, warga Desa Sibanggor Julu, Kecamatan Puncak Sorik Merapi, Kabupaten Mandailing Natal (Madin), Sumatera Utara (Sumut), terpapar gas beracun yang diduga dari PT Sorik Merapi GeotermalPower (SMGP). Hingga siang ini, sedikitnya 16 warga dievakuasi ke RSUD Panyabungan.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Madina Edy Sahlan mengatakan, musibah terjadi Minggu (24/4/2022) sekira pukul 09.00 WIB. "Yang dilarikan ke RSUD sudah 16 orang," ujar Edy. 

Edy menambahkan gejala yang dirasakan oleh korban hampir sama dengan kejadian kejadian terdahulu, yaitu mual dan muntah-muntah. 

Dikatakannya kronologi kejadiannya belum ia ketahui pasti akan tetapi informasi yang ia dapatkan dari warga menerangkan bahwa warga melihat kumpalam asap hitam yang keluar. " Dari pengakuan warga tadi melihat asap warnanya hitam," tutupnya. 

Hingga berita ini dinaikkan belum diperoleh keterangan dari pihak perusahaan. (fadli)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com