Ramadhan, PAC PP Belawan Berbagi Sembako dan Takjil

Sebarkan:

PAC PP Kecamatan Medan Belawan membagikan sembako dan takjil Ramadhan. (foto/ist)
BELAWAN (MM) - PAC Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Medan Belawan menggelar bakti sosial dengan membagikan 400 paket sembako kepada kaum duafa, serta membagikan ribuan takjil kepada penguna jalan yang melintas di Jalan Sumatera Belawan, Kamis (21/4/2022).

Ketua PAC PP Belawan Misno Anwar didampingi Sekretaris H.Parapat dan pengurus lainnya mengatakan, pembagian sembako kepada kaum duafa dan ribuan takjil Ramadhan 1443 H merupakan salah satu program kerja dan program tahunan PAC PP Belawan. 

Dikatakan Misno Anwar, ribuan takjil yang telah disiapkan dan selanjutnya dibagikan kepada pengendara yang melintas di Jalan Sumatera persisnya di depan kantor PAC PP Belawan.

"Pembagian sembako dan ribuan takjil merupakan salah satu wujud kepedulian Pemuda Pancasila Belawan sekaligus untuk mempererat silaturahmi antar sesama anggota dan masyarakat," terang Misno Anwar.

Lanjutnya, paket sembako dan takjil yang disalurkan kepada masyarakat diperoleh dari sumbangsih para anggota dan pengurus PAC PP Belawan serta donatur lainnya.

"Saya atas nama ketua PAC PP Belawan mengucapkan terima kasih kepada anggota dan pengurus PP Belawan yang begitu aktif melaksanakan kegiatan bakti sosial dan mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak terkait sehingga acara ini dapat berjalan dengan sukses." tutup Misno. (awal yatim)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com