PP 1959 Sergai Gelar Halal Bihalal Idul Fitri 1443 H

Sebarkan:

DPC PP 1959 menggelar hahal bihalal bersama pengurus dan anggota. (foto/ist)
SERGAI (MM) - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Pemuda Pancasila (PP) 1959 Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) menggelar silaturrahmi dirangkai Halal Bihalal Idul Fitri 1443 H, Kamis (26/5/2022)

Ketua DPC PP 1959 Sergai, Indra Gunawan atau yang biasa disapa Banai didampingi Sekretaris PAC PP 1959 Perbaungan Dalli Gifachri disela-sela halal Bihalal dengan singkat mengatakan, halal bihalal Idul Fitri 1443 H ini baru dapat dilaksanakan dengan tatap muka mengingat dua tahun terakhir ini kita masih dalam suasana Pandemi Vovid19. Halal Bihalal ini penting untuk dilaksanakan untuk memperkuat silaturrahmi diantara sesama pengurus DPC Kabupaten Serdang Bedagai dengan seluruh Pengurus PAC tingkat Kecamatan se Serdang Bedagai.

Sambung Banai, bahwa Pemuda Pancasila 1959 ini lebih didominasi kaula muda mengingat untuk regenerasi. Kita bangun organisasi ini lewat generasi muda sehingga kedepannya dapat lebih terarah untuk turut serta dalam proses pembangunan

"Pastinya hadirnya PP 1959 Sergai bukan organisasi pemuda yang menambah masalah bagi negara tetapi kami hadir untuk sama-sama berkontribusi bagi negara untuk tetap menciptakan situasi yang aman dan kondusif," tegasnya.

Diakhir penyampaiannya Ketua DPC PP 1959 mengucapkan Selamat Idul Fitri 1443 H Mohon Maaf Lahir dan Bathin," pungkasnya.

Turut menghadiri Sekretaris DPC PP 1959 Fauzan D Dalimunthe SE, Bendahara Agus Gultom S.Pd, Kepala Desa Lubuk Dendang Ardianto Nasution, PAC Perbaungan Andi Lazuardi, PAC Pantai Cermin Suparlan, PAC Teluk Mengkudu Junaidi Nasution, serta seluruh pengurus DPC,PAC dan Ranting se Sergai. (rasum)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com