Hari Bhakti Adhyaksa, Restorative Justice Identik Dengan Kejaksaan

Sebarkan:

Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-60 Kejari Paluta. (foto/ist)
PALUTA (MM) - Kejaksaan Negeri Padang Lawas Utara (Paluta) gelar upacara peringatan Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 62 di halaman kantor Kejari Paluta,Jalan Perwira, Kelurahan Pasar Gunung Tua, Kecamatan Padang Bolak, Jumat (22/7/2022).

Meskipun di bawah guyuran hujan, upacara tetap berlangsung dengan khidmat. Kepala Kejari Paluta, Hartam Ediyanto SH M.Hum bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HBA 2022 yang mengambil tema Kepstian Hukum, Humanis Menuju Pemulihan Ekonomi.

Dikutip dari amanat Jaksa Agung RI yang dibacakan oleh Kajari menyampaikan, peringatan Hari Bhakti Adhyaksa merupakan momentum bersama untuk melakukan evaluasi dan introspeksi atas semua  yang telah dikerjakan selama setahun terakhir, dan menyusun  strategi guna mempersiapkan diri menghadapi tantangan di masa yang akan datang. 

"Saya ucapkan terima kasih dan mengapresiasi kerja keras  seluruh jajaran dalam meningkatkan citra institusi, sehingga masyarakat mampu merasakan kehadiran negara dalam setiap problematika hukum," ujar Kajari Paluta membacakan amanat Jaksa Agung RI.

Sambungnya, hasil survei nasional mengenai Evaluasi Publik terhadap  Kinerja Pemerintah dalam Bidang Ekonomi, Politik, Penegakan  Hukum, dan Pemberatan Korupsi menunjukan peningkatan kepercayaan masyarakat terhadap Kejaksaan, dari sebelumnya menduduki peringkat ke-delapan pada April 2022 menjadi peringkat ke-empat pada bulan Juni 2022 dengan capaian 74,5% (tujuh puluh  empat koma lima persen).

Peningkatan kepercayaan tersebut karena masyarakat menganggap Kejaksaan sedikit-banyak telah mampu menampilkan wajah penegakan hukum yang didambakan. Diantaranya adalah keberhasilan Kejaksaan dalam menangkap  kegelisahan masyarakat atas praktek penegakan hukum yang  dinilai tidak memenuhi rasa keadilan, yaitu dengan dikeluarkannya kebijakan penghentian penuntutan berdasarkan keadilan restoratif.

Kebijakan tersebut merupakan tonggak perubahan paradigma penegakan hukum, sehingga masyarakat memposisikan restorative justice identik dengan Kejaksaan.

Di akhir amanatnya, Sebelum mengakhiri amanat ini, Jaksa Agung RI mengingatkan ingatkan untuk selalu menjaga kesehatan dan menjalankan protokol kesehatan secara ketat dan disiplin karena Covid-19 belum berakhir, sehingga dapat selalu memberikan yang terbaik untuk institusi dan bangsa tercinta.

[cut]

"Akhir kata, saya ucapkan Selamat Hari Bhakti Adhyaksa ke-62. Disertai doa dan harapan, semoga Korps Adhyaksa semakin baik, tangguh, dan jaya. Semoga pula Allah Subhanahu Wa Ta’ala, Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa memberikan kesehatan, perlindungan, dan kekuatan kepada kita semua, sehingga dapat  senantiasa memberikan kerja dan karya nyata yang terbaik bagi masyarakat, bangsa, dan negara. Aamiin Aamiin Ya Rabbal Alamin." tutupnya.

Usai pelaksanaan upacara, tidak berselang lama, Bupati Paluta Andar Amin Harahap dengan Sekretaris Daerah Patuan Rahmat Syukur Hasibuan bersama sejumlah kepala OPD tiba di kantor Kejari Paluta.

Orang nomor satu di Bumi Balakka ini memberikan kejutan kue ulang tahun dengan lilin berbentuk angka 62 kepada Kajari Paluta yang menyambut kedatangannya. Tidak dengan meniup, Kajari Paluta mengibaskan tangannya sehingga api lilin tersebut padam dan disambut dengan riuh tepuk tangan dan nyanyian selamat ulang tahun.

Acara dilanjutkan dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Kajari Paluta didmpingi Ketua IAD Ristianti Andriani dan kemudian diberikan kepada Jaksa Senior (tertua) di Kejari Paluta yakni Mara Junjung Harahap dan kepada calon jaksa termuda yakni Farhan Prayoga yang saat ini masih berusia 19 tahun.

Dalam kata sambutannya, Bupati Andar mengucapkan selamat Hari Bhakti Adhyaksa yang ke-62. "Semoga korps Adhyaksa tetap jaya dan dapat bersinergi dengan Pemkab Paluta. Dan semoga keluarga besar Kejari Paluts sehat-sehat selalu dan dalam lindunganNya," tutur Bupati. (Ahmad Yasir Harahap)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com