Ketua JMSI Sumut Rianto Agly Apresiasi Pengukuhan JMSI DKI Jakarta

Sebarkan:
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Ketua DPD JMSI Sumut Rianto Agly diacara pengukuhan JMSI DKI Jakarta, kemarin. (foto/ist)
JAKARTA (MM) - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melantik kepengurusan Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) DKI Jakarta, Selasa (2/8/22). Kepengurusan yang dipimpin oleh Fahd Pahdepie diharap akan mengembangkan amanat hingga tahun 2025.

“Jarang ada forum pelantikan seperti ini anggotanya bergizi semua. Tadi saya mendengar sambutan dari ketua baru bung Fahd, penuh poin-poin bermakna. Kita mendengar sambutan yang sangat substansial,” kata Anies mengawali sambutannya di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (2/8/22).

Selanjutnya Anies secara simbolis memberi ucapan selamat sekaligus menaruh harapan besar kepada kepengurusan JMSI Jakarta yang baru, agar memberi warna berbeda di komunitas pers Ibu Kota.

“Izinkan dalam kesempatan ini mengucapkan selamat kepada jajaran pengurus JMSI Jakarta yang baru saja dilantik hari ini. Semoga kepengurusan ini kolaboratif dalam mewujudkan komunitas pers yang sehat di Jakarta,” harapnya.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menjelaskan, JMSI merupakan salah satu komponen penting dalam mendukung kebebesan pers di era digital. Untuk itu, menurutnya, sangat penting bagi pemerintah mewadahi komunitas pers seperti JMSI guna melahirkan ekosistem informasi yang sehat, profesional dan independen.

"Kehadiran JMSI di Jakarta diharapkan dapat menjadi mitra strategis pemerintah dalam menjaga ekosistem pers. Selain itu juga, JMSI bisa membantu mengedukasi masyarakat akan pentingnya mencari infomasi dari sumber media yang kredibel dan terverifikasi, terutama dalam menguatkan kepercayaan publik dalam berdemokrasi,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Pengurus JMSI Daerah Sumatra Utara (Sumut) Rianto Agly sangat mengapresiasi pengukuhan JMSI DKI Jakarta yang di nahkodai Fahd Pahdepie. "Kita dari Sumut sangat mengapresiasi pengukuhan JMSI DKI jakarta, kita dari Sumut siap berkolaborasi, " Ucap Rianto.

Dalam acara pengukuhan,ketua JMSI DKI jakarta Fahd Pahdepie mengaku siap mengemban amanah yang dihaturkan kepadanya. Tak hanya itu, JMSI juga akan berusaha membawa ekosistem dunia media menjadi lebih baik.

Satu hal yang menurutnya penting adalah membawa ekosistem pers ke arah yang bersifat lebih solutif dan menjadi jawaban bagi keluh kesah masyarakat.

"Yang tak kalah penting adalah not just logic but also empathy. Jadi Kita harus membuka bagaimana media tidak hanya berfokus dengan apa logic-nya, tapi harus ada empati. Selain empati juga harus ada solusi di masyarakat, menjadi jawaban dari banyak keresahan, dan jadi pencerah di masyarakat,” tegas Fahd.

Sebagai informasi, dalam pelantikan pengurusan JMSI DKI Jakarta, turut hadir pula para tamu termasuk Ketua Umum JMSI Pusat, Teguh Santosa. Selain itu JMSI dari seluruh Indonesia, bahkan dari rekan-rekan PWI DKI Jakarta yang dipimpin oleh Sayid Iskandarsyah.(mm/ril)Ketua JMSI Sumut Rianto Agly Apresiasi Pengukuhan JMSI DKI JAKARTA


JAKARTA (MM) - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melantik kepengurusan Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) DKI Jakarta, Selasa (2/8/22). Kepengurusan yang dipimpin oleh Fahd Pahdepie diharap akan mengembangkan amanat hingga tahun 2025.

“Jarang ada forum pelantikan seperti ini anggotanya bergizi semua. Tadi saya mendengar sambutan dari ketua baru bung Fahd, penuh poin-poin bermakna. Kita mendengar sambutan yang sangat substansial,” kata Anies mengawali sambutannya di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (2/8/22).

Selanjutnya Anies secara simbolis memberi ucapan selamat sekaligus menaruh harapan besar kepada kepengurusan JMSI Jakarta yang baru, agar memberi warna berbeda di komunitas pers Ibu Kota.

“Izinkan dalam kesempatan ini mengucapkan selamat kepada jajaran pengurus JMSI Jakarta yang baru saja dilantik hari ini. Semoga kepengurusan ini kolaboratif dalam mewujudkan komunitas pers yang sehat di Jakarta,” harapnya.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menjelaskan, JMSI merupakan salah satu komponen penting dalam mendukung kebebesan pers di era digital. Untuk itu, menurutnya, sangat penting bagi pemerintah mewadahi komunitas pers seperti JMSI guna melahirkan ekosistem informasi yang sehat, profesional dan independen.

"Kehadiran JMSI di Jakarta diharapkan dapat menjadi mitra strategis pemerintah dalam menjaga ekosistem pers. Selain itu juga, JMSI bisa membantu mengedukasi masyarakat akan pentingnya mencari infomasi dari sumber media yang kredibel dan terverifikasi, terutama dalam menguatkan kepercayaan publik dalam berdemokrasi,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Pengurus JMSI Daerah Sumatra Utara (Sumut) Rianto Agly sangat mengapresiasi pengukuhan JMSI DKI Jakarta yang di nahkodai Fahd Pahdepie. "Kita dari Sumut sangat mengapresiasi pengukuhan JMSI DKI jakarta, kita dari Sumut siap berkolaborasi, " Ucap Rianto.

Dalam acara pengukuhan,ketua JMSI DKI jakarta Fahd Pahdepie mengaku siap mengemban amanah yang dihaturkan kepadanya. Tak hanya itu, JMSI juga akan berusaha membawa ekosistem dunia media menjadi lebih baik.

Satu hal yang menurutnya penting adalah membawa ekosistem pers ke arah yang bersifat lebih solutif dan menjadi jawaban bagi keluh kesah masyarakat.

"Yang tak kalah penting adalah not just logic but also empathy. Jadi Kita harus membuka bagaimana media tidak hanya berfokus dengan apa logic-nya, tapi harus ada empati. Selain empati juga harus ada solusi di masyarakat, menjadi jawaban dari banyak keresahan, dan jadi pencerah di masyarakat,” tegas Fahd.

Sebagai informasi, dalam pelantikan pengurusan JMSI DKI Jakarta, turut hadir pula para tamu termasuk Ketua Umum JMSI Pusat, Teguh Santosa. Selain itu JMSI dari seluruh Indonesia, bahkan dari rekan-rekan PWI DKI Jakarta yang dipimpin oleh Sayid Iskandarsyah.(mm/ril)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com