![]() |
Plt Bupati Langkat H. Syah Afandin,SH. (foto/ist) |
Program pembangunan ini salah satu wujud pemerintah membangkitkan sektor pariwisata di negeri bertuah.
Plt Bupati Langkat H Syah Afandin,SE, mengucapkan terima kasih atas kepedulian Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi dan Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagbsu) Musa Rajeksha serta dukungan DPRD Sumut.
"Saya atas nama Pemkab dan masyarakat Langkat mengucapkan terimakasih atas perhatian yang diberikan Pemprovsu, khususnya kepada Bapak Gubernur Edy Rahmayadi dan DPRD Sumut," kata Syah Afandin, Sabtu (13/7/2022).
Afandin pun menegaskan pada pelaksanaan pembangunan jalannya nanti, Pemkab Langkat akan bersinergi ikut mengawal dan mendukung secara maksimal, sebagaimana diharapkan Pemprov Sumut.
Pembangunan jalan ini diyakini Afandin meningkatkan perekonomian masyarakat Langkat serta memperkuat sektor wisata dan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) Kabupaten Langkat.
Ruas Jalan Pemprov Sumut yang Dibangun:
- Ruas Jalan Tanjung Pura - Tanjung Selamet 5,78 Km.
- Ruas jalan Tanjung Selamat - Sp. 3N. Unggas 1,7 Km.
- Ruas Jalan Sp. Durian Mulo - Namu Ukur 1,1 Km.
- Ruas jalan Kuala - Sp. Marike 3.21 Km.
- Ruas jalan Bts. Binjai - Kuala 2,5 Km.
- Ruas jalan Tembus Timbang Lawang - Tangkahan 13 Km.
- Ruas jalan Sp.3 Namu Unggas - Tangkahan 13 Km. (mm/ril)