Rakercab III, PDIP Tapteng Bidik 8 Kursi dan Kemenangan di Pemilu 2024

Sebarkan:

Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut, Rapidin Simbolon dan PJ Bupati Tapteng Yetti Sembiring dalam Rakercab II DPC PDIP Tapteng di aula Artha Graha, Rabu (26/10/2022). (foto:mm:jhonny simatupang)
TAPANULI TENGAH (MM) - DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Tapanuli Tengah (Tapteng) membidik minimal delapan kursi DPRD pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2024. Selain itu, partai besutan Megawaty Soekarno Putri ini juga membidik kemenangan Pemilu 2024.

Sejumlah persiapan untuk mewujudkan itu terus dikebut oleh Horas Sampetua Hutagalung selaku ketua partai itu, salah satunya dengan membuka pendaftaran bakal calon (Balon) DPRD, DPR Propinsi, DPR RI dan DPD dari PDIP Tapteng mulai September 2022 lalu serta Rapat Kerja Cabang (Rakercab) III Pemenangan Pemilu 2024.

"Kita membuka seluas-seluasnya bagi mereka (pendaftar) dan sampai sekarang pendaftaran masih dibuka. Silahkan mendaftar bagi yang ingin berpartisipasi untuk bertarung memperebutkan kursi legislatif di partai ini. Kita tidak berniat untuk menghalang-halangi atau mempersulit," kata Ketua DPC PDIP Tapteng, Horas Sampetua Hutagalung, dalam sambutannya di Rakercab III Pemenangan Pemilu 2024 PDIP Tapteng, Rabu (26/10/2022), di Aula Artha Gabe, Sibuluan, Kecamatan Pandan. 

Selain itu, Horas juga mengungkapkan, bahwa Januari 2023 mendatang, pihaknya juga akan menggelar road show ke setiap daerah pemilihan (Dapil) di Tapteng untuk mempersiapkannya mesin partai dalam rangka pemenangan Pemilu 2024.

"Kepada Ketua-Ketua DPC yang hadir saat ini untuk dapat menghadirkan para pengurus ranting dan anak ranting di wilayah masing-masing nantinya. Karena kita juga akan menghadirkan para bacaleg untuk diperkenalkan di dapil masing-masing," ujarnya.

Dalam rangka pemenangan Pemilu 2024 dan raihan delapan kursi legislatif di Tapteng tersebut, Horas pun berharap kepada seluruh kader dan pengurus PDIP agar disiplin dalam memenangkan PDIP pada Pemilu 2024 mendatang. 

"Di sini hadir pemateri dari DPD PDIP Sumut, untuk itu, mari kita disiplin karena kunci untuk meraih kemenangan dan target itu adalah disiplin," tegas Horas. 

Rakercab III Pemenangan Pemilu 2024 DPC PDIP Tapteng yang dibuka Ketua DPD PDIP Sumut, Rapidin Simbolon, dengan tema "PDI Perjuangan Menyapa Wong Cilik" tersebut dihadiri Pj Bupati Tapteng, Yetty Sembiring, dan anggota KPU Tapteng, Timbul Panggabean, serta Bawaslu Tapteng, Safran Matondang.

Juga hadir para pengurus DPD PDIP Sumut, seperti Sarma Hutajulu, Mangapul Purba (Anggota DPRDSU), dan Dameria Pangaribuan, serta fraksi PDIP di DPRD Tapteng, seperti Sihol Marudut Siregar, Wesky Omega Simanungkalit, Willy Silitonga, dan Camelia Neneng Susanti Sinurat, Ketua Repdem Tapteng, Torang Marbun, dan seluruh pengurus DPC dan PAC PDIP se-Tapteng.

Ketua DPD PDIP Sumut, Rapidin Simbolon, yang membuka sekaligus memberikan arahan pada Rakercab III DPC PDIP Tapteng tersebut, menyampaikan apresiasi atas kenaikan target kursi PDIP Tapteng di Pemilu 2024 tersebut. 

Diharapkan, kepada seluruh kader PDIP Tapteng agar disiplin, dan solid untuk meraih target tersebut. Terutama mau mengikuti apa yang diperintahkan oleh Ketua Umum PDIP, Megawaty Soekarno Putri.

"Namun, kalau bisa menang 35 persen (raih 12 kursi di DPRD), PDIP Sumut akan memberikan mobil fortuner untuk PDIP Tapteng sebagai operasional partai," tukasnya. 

Reward berupa mobil fortuner diberikan bukan hanya kepada DPC PDIP Tapteng, melainkan juga kepada seluruh DPC PDIP di Sumut jika mampu menang 35% pada Pemilu 2024 mendatang.

"Untuk itu, saran saya, efektif dalam penyusunan caleg dan penempatannya. Serta rajin-rajin turun dan berbagi dengan tulus dan ikhlas. Selain itu, ciptakan komunikasi yang baik dengan pemerintah," pungkasnya. 

Selanjutnya, Rapidin bersama pengurus DPD PDIP Sumut dan DPC PDIP Tapteng turun ke lapangan membagi-bagikan sembako kepada warga Tapteng. Sementara pengurus PAC serta DPC PDIP Tapteng tetap ditempat melakukan rapat komisi menyusun strategi pemenangan Pemilu 2024. (jhonny simatupang)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com