Cerita Hadra Lana, Cewek Siantar Terpilih Jadi Putri Ekowisata Ekonomi Kreatif Indonesia 2022

Sebarkan:

Hadra Lana Combi, wanita cantik asal Kota Siantar, Sumut, terpilih menjadi Putri Ekowisata Ekonomi Kreatif Indonesia 2022 di Bali. (Foto:mm/ist) 
PEMATANG SIANTAR (MM) - Setelah melalui sejumlah tahap, Hadra Lana Combi, perwakilan Sumatera Utara 1, terpilih menjadi Putri Ekowisata Ekonomi Kreatif Indonesia 2022. Pemilihan itu dihelat di Hotel 100 Sunset, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Jumat 25 November 2022.

Wanita cantik asal Kota Siantar, itu mengungkapkan dirinya tak bisa menyembunyikan rasa terharunya bisa menjadi jawara dalam ajang tersebut. Bahagia, senang dan menangis hingga mencapai sampai ke level tertinggi di ajang kategori itu. 

"Terimakasih kepada Tuhan Yang Maha Esa, Official Putra Putri Ekowisata Indonesia, keluarga saya, serta pihak yang sudah mendukung saya," ucapnya saat diwawancarai via sambungan seluler, Selasa 6 Desember 2022. 

Sebagai pemenang, Hadra menyadari bahwa ia akan mengemban tugas dan siap untuk mempromosikan seluruh wisata Indonesia, khusunya Sumatera Utara baik di level nasional maupun internasional. "Kita sedang menggencarkan yang namanya 15 ikrar pariwisata. Menghidupkan kembali kebudayaan-kebudayaan dan juga konversi alamnya," ujarnya. 

"I stand here because I believe, my self can contribute to this organization. As a Sumatra girl, I feel blessed and happy, representing every young generation from Sumatra in this organization. Everyone in Sumatra is a warrior, and I am either way. It's not just about a crown or a title, it's from us to us," kata wanita yang pernah menjadi salah satu talenta muda Siantar dalam event Siantar Street Hunting 2019 Fotografer Net.

Dalam mempromosikan, wanita berusia 25 tahun, itu meminta doa dan dukungan kepada pihak official, pemerintah, pemuda-pemudi untuk bersama-sama meningkatkan kepariwisataan ekonomi kreatif.

"Tentunya tanggungjawab yang lebih besar untuk mempromosikan lebih gencar wisata di Indonesia, pengembangan 5 destinasi super prioritas; Danau Toba di Sumatera Utara, Borobudur di Jawa Tengah, Mandalika di NTB, Labuan Bajo di NTT, dan Likupang di Sulawesi Utara," papar wanita kelahiran Aceh itu. 

Untuk diketahui, Hadra terpilih di ajang Putra Putri Ekowisata Indonesia 2022 dalam kategori Putri Ekowisata Ekonomi Kreatif Indonesia menjadi pemenang. Di sana, dirinya dan 49 peserta lain dari sejumlah provinsi di Indonesia melewati berbagai tahap seleksi. 

Pada malam puncak, peserta dari masing-masing kategori tampil anggun dengan berbusana daerah. Para peserta dipilih berdasarkan hasil penilaian tim juri yang menyaring dimulai sejak pra karantina, karantina hingga malam grand final. Kemudian, para peserta bersaing dengan menjawab pertanyaan dari tim juri, baik bahasa indonesia maupun bahasa Inggris. 

Mentor Hadra, Chandra Hutapea mengatakan sekitar 3 bulan dirinya berjuang dalam karantina tersebut. Ican, sapaan akrabnya yang juga diketahui sebagai desainer itu menyebut Hadra mengenakan Ulos, salah satu busana yang khas dari daerah Sumatera Utara. 

"Selamat bertugas kepada Hadra dengan tugas baru yang sudah di emban. Semoga ada lagi lahir nama-nama baru dari daerah Sumut untuk mengikuti ajang di kancah nasional seperti ini," harapnya. (joenainggolan)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com