Pencarian Korban Hanyut Masih Berlanjut, BPBD Madina Tambah Tim

Sebarkan:

MADINA (MM) - Upaya pencarian korban hanyut di sungai aek singolot, Kecamatan Lembah Sorik Marapi, Kabupaten Mandailing Natal (Madina) Sumatera Utara (Sumut) masih dilakukan.

Plt Kepala Badana Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Madina Muksin Nasution mengatakan hari ke-3 pencarian korban pihaknya bersama Basarnas menambah tim dan memperpanjang rute pencarian.

"Kita menambah personil jadi empat tim dan rute pencarian kita tambah TKP sampai ke jembatan Naga Juang, Kecamatan Naga Juang," sebut Muksin, Rabu (25/1/2023).

Selain itu Muksin juga menyebutkan pihaknya bersama dengan tim gabungan mendirikan Posko tepatnya di bendungan Aek Godang, Panyabungan.

"Kita juga mendirikan posko bersama dengan tim gabungan untuk berjaga jaga di malam hari," katanya.

Sebelumnya korban hanyut merupakan santri pondok pesantren Mustofawiyah Purba Baru.

Korban diketahui hanyut pada Senin (24/1) pukul 19.40 Wib, karena kondisi debit Aek Singolot naik akibat hujan yang terus- terusan mengguyur wilayah Madina.(fadli)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com