Lindungi Tenaga Kerja, Wakil Wali Kota Sibolga Janjikan Hadiah Rp15 Juta Bagi Kepling

Sebarkan:
Wawako Sibolga Pantas Maruba Lumban Tobing dalam kegiatan Optimalisasi Penyelenggaraan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (Jamsostek) di Kota Sibolga 2023. (foto:mm/ist)
SIBOLGA (MM) - Wakil Wali Kota Sibolga, Pantas Maruba Lumban Tobing menjanjikan hadiah sebesar Rp13 juta bagi siapa saja kepala lingkungan (Kepling) di Kota Sibolga yang berhasil merekrut peserta BPJamsostek di atas target 500 orang sampai waktu yang ditentukan.

Hadiah berupa uang tunai yang berasal dari Biaya Operasional (BOP) Wakil Wali Kota selama satu bulan itu langsung dititipkan kepada Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Sibolga, Boy Citra Lumban Tobing, untuk diserahkan kepada para Kepling yang mencapai target tersebut nantinya.

Uang itu diberikan pada acara 'Optimalisasi Penyelenggaraan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (Jamsostek) di Kota Sibolga 2023' yang dihadiri para Lurah dan Kepling se-Sibolga dengan narasumber dari Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Sumatera Utara (Sumut) dan BPJS Ketenagakerjaan Sibolga di Aula Kedai Kopi 88, Rabu (8/3/2023).

Sebelumnya pada saat membuka kegiatan yang berlangsung selama tiga hari dari 6-8 Maret 2023 itu, Pantas mengungkapkan mengenai fokus perlindungan Jamsostek. Menurutnya, fokus perlindungan Jamsostek saat ini berada di tenaga kerja bukan penerima upah (BPU). 

Maka dari itu diharapkan kepada seluruh Lurah dan Kepling se Kota Sibolga agar dapat menerapkan kiat dan ilmu yang diberikan narasumber sebagai bekal untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, supaya tujuan yang diinginkan dapat tercapai seoptimal mungkin. 

"Namun, kepada BPJamsostek juga, saya harapkan dapat menjadikan para Kepling sebagai penerima BPJamsostek, bukan sebatas agen,” ujar Pantas. 

Sebelumnya dalam laporannya, Kepala Dinas (Kadis) Koperasi, Usaha Kecil Menengah (UKM) dan Ketenagakerjaan Sibolga, Rina Lamrenta Lumban Tobing, menyampaikan mengenai maksud dan tujuan dari kegiatan tersebut. 

Menurutnya, kegiatan tersebut bertujuan untuk menyampaikan informasi tentang program sistem keagenan BPJamsostek kepada para peserta, yaitu seluruh Lurah dan Kepling se-Kota Sibolga.  "Adapun acara berlangsung selama tiga hari dari 6-8 Maret 2023," katanya. 

Pada kesempatan itu, Wakil Walikota bersama Kepala BPJS Ketenagakerjaan, Kadis Koperasi, UKM dan Ketenagakerjaan Sibolga, Rina Lamrenta Lumban Tobing, serta Perwakilan Disnaker Sumut, Roijon Sembiring, menyerahkan secara simbolis santunan Jaminan Kematian (JKM) bagi para Pekerja Rentan di Kota Sibolga. (jhonny simatupang)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com