Polres Sibolga Salurkan Infaq Ramadhan ke Masyarakat yang Berhak

Sebarkan:
Pengurus Bhayangkari Polres Sibolga menyerahkan bantuan sosial Infaq Ramadhan, Selasa (18/4/2023). (foto:mm/ist)
SIBOLGA (MM) - Polres Sibolga menyalurkan bantuan sosial Infaq Ramadhan kepada masyarakat kurang mampu di tiga lokasi berbeda di Kota Sibolga, Sumatera Utara (Sumut), Selasa (17/4/2023).

Kegiatan itu sebagai bentuk kepedulian pihak kepolisian di kota berjuluk "Kota Berbilang Kaum Perekat Antar Umat Beragama di Sumatera Utara" itu dalam menjaga hubungan harmonis dengan masyarakat di wilayah hukumnya. 

Kapolres Sibolga, AKBP Taryono Raharja, dalam keterangannya melalui Kasi Humas, Iptu Suyatno, mengatakan penyaluran bantuan sosial Infaq Ramadhan itu dibagi ke dalam tiga tim. Tim I (satu) yang dipimpin Kabag SDM, Kompol Chobli, dengan anggota Kasi Humas, Iptu Suyatno, dan Bhabinkamtibmas, Aiptu Maman Lubis melaksanakan penyaluran di Kecamatan Sibolga Kota dengan sasaran penerima Zainal Abidin Harahap, Rosmawati, Takdirudin Jambak, dan beberapa warga lainnya.

"Selanjutnya tim (II) dua dipimpin oleh Kabag Ren, Kompol Budiono Saputro, bersama Kasat Binmas AKP David Sinaga, dan Bhabinkamtibmas, Aiptu Charles Panjaitan. Tim ini melaksanakan penyaluran di Kecamatan Sibolga Utara dengan sasaran penerima Ridwan, Oloan Nasution, Alin Tanjung, dan beberapa warga lainnya," kata Suyatno, Selasa (18/4/2023)

Sementara tim (III) tiga yang dipimpin oleh Kapolsek Sibolga Selatan, AKP Bremer BS Hulu, bersama Kanit Regident Lantas, Iptu Pennedi Sihotang, dan Bhabinkamtibmas, Aipda Makmur Sinaga, melaksanakan penyaluran di Kecamatan Sibolga Selatan dengan sasaran penerima Kepala Desa Tumanggor, Jumirin, dan beberapa warga lainnya. "Semoga bantuan tersebut dapat meringankan beban masyarakat yang membutuhkan, terutama di bulan suci Ramadhan ini," imbuh Suyatno.

Adapun penyaluran bantuan sosial Infaq Ramadhan Polres Sibolga itu turut melibatkan pengurus Bhayangkari Polres Sibolga. (jhonny simatupang)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com