Jumat Curhat, Kapolres OKU Tegaskan Komitmen Berantas Narkoba

Sebarkan:
Kapolres OKU AKBP Danu Agus Purnomo dalam program Jumat Curhat di Masjid Nudul Falah Baturaja. (foto:mm/ist)
OKU (MM) – Kapolres OKU AKBP Danu Agus Purnomo bersama PJU melakukan pertemuan bersama masyarakat dalam program Jumat Curhat, usal Salat Jumat berjamaah di Masjid Nurul Falah KPR Baturaja, Jumat (30/12/2022).

Ikut hadir dalam pertemuan, Kasat Intelkam AKP Hendry Antonius, Kasat Narkoba AKP Ujang Abdul Aziz, Kasat Binmas AKP Indra Wilis, Kasat Lantas, anggota DPRD Febriansyah,SH, Lurah Sukajadi, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Jamaah Masjid Nurul Falah.

Pertemuan yang berlangsung kekeluargaan, sejumlah warga dapat bertanya langsung kepada Kapolres dan jajaran, salah satunya masalah parkir liar di RT 10 Kelurahan Sukajdi, pemakaian warna lampu sen motor, knalpot brong, cara mengurus SIM, pemberantasan narkoba hingga ke bandarnya.

AKBP Danu mengatakan, pemberantasan parkir liar sebelumnya sudah dilakukan dan akan ditingkatkan sebagaimana keinginan warga. Tentunya hal ini akan dikoordinasikan dengan instansi terkait, sehingga tidak mengganggu pengguna jalan lain dan rumah warga.

Untuk lampun  sen kendaraan, sesuai undang-undang harus kuning. Begitu juga dengan knalpot brong diwajibkan menggunakan standart kendaraan. Sebab, jika tidak ditindak maka akan mengganggu pengguna jalan lain. “Untuk hal ini sudah menjadui prioriotas Polri untuk ditertibkan,” tegas AKBP Danu, sembari mengimbau warga yang belum memiliki SIM untuk mengurus sesuai prosedur.

Sementara untuk pemberantasan narkoba, AKBP Danu mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjadi benteng pemberantasan sebab pemberantasan narkoba tidak hanya tugas kepolisian semata, namun menjadi tanggungjawab semua pihak. “Sudah menjadi komitmern Polri, pemberantasan narkoba menjadi prioritas dan bandarnya juga kita sikat habis, salah satunya di Kecamatan Sosoh Buay  Rayap,” pungkasnya. 

Dalam kesempatan ini, Kapolres OKU membagikan panflet yang berisikan nomor WA Kapolda Sumsel dan Call Center Polres OKU yang aktif semalam 1x24 jam serta bantuan sosial. (subari)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com