Wabup Asahan Serahkan Tanah Wakap Perkuburan di Kedai Ledang

Sebarkan:
Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar. (foto:mm/ist)
ASAHAN (MM) - Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar, menyerahkan tanah wakaf untuk perkuburan seluas lebih kurang 9 rante kepada masyarakat Kelurahan Kedai Ledang, Kecamatan Kota Kisaran Timur, Rabu (28/12/2022). 

H. Humaidi Syamsuri Pane selaku tokoh masyarakat mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Asahan yang telah menyerahkan tanah wakaf perkuburan muslim kepada masyarakat Kedai Ledang. 

"Terima kasih atas perhatian yang diberikan Pemerintah Kabupaten Asahan kepada kami masyarakat Kelurahan Kedai Ledang, kami masyarakat Kelurahan Kedai Ledang akan memanfaatkan lahan ini sesuai dengan fungsinya," kata Humaidi.

Camat Kota Kisaran Timur A. Syaiful P. Pasaribu mengatakan, penerbitan surat tanah ini sudah melalui proses. Dirinya juga nantinya akan menyerahkan kepengurusan tanah wakaf tersebut kepada LPM dan masyarakat Kedai Ledang. 

Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal menyampaikan bahwa penyerahan tanah wakaf untuk lokasi perkuburan ini merupakan bentuk perhatian Pemkab Asahan kepada masyarakat.

Wabup mengatakan, tanah wakaf yang diserahkan pada hari ini hendaknya dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk kepentingan masyarakat. 

“Saya berharap tanah wakaf ini dapat dikelola dengan manajemen dan penataan yang baik, agar dapat dimanfaatkan dengan semaksimalnya”, ujarnya.(Ismanto)


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com