Bupati dan Wakil Bupati Toba Berkantor di Desa Batu Nabolon, Warga: Kami Sangat Puas!

Sebarkan:
Bupati Toba Effendi Napitupulu menyerahkan bantuan kepada warga desa dan pelajar. (foto/ist)
TOBA (MM) – Bupati Toba Effendi Sintong P. Napitupulu bersama Wakil Bupati Audi Murphy O. Sitorus berkantor di Desa Batu Nabolon, Kecamatan Habinsaran, Kabupaten Toba, Kamis (26/6/2025).

Kehadiran keduanya disambut antusias oleh warga desa setempat maupun dari desa-desa sekitar. Warga merasa terbantu dengan berbagai pelayanan publik yang langsung dihadirkan ke desa mereka.

“Kami sangat puas. Enggak tahu lagi mau bilang apa,” ujar Basaria Tambunan, warga yang mengurus BPJS dan administrasi kependudukan dalam kegiatan tersebut.

Beragam pelayanan disediakan oleh perangkat daerah, seperti layanan kesehatan gratis dari Dinas Kesehatan untuk lansia, bayi, dan ibu hamil. Dinas Pertanian turut memberikan layanan konsultasi pembentukan kelompok tani serta penyuntikan rabies bagi ternak.

Bupati Effendi Sintong juga menyerahkan bantuan sosial, seperti kacamata baca untuk lansia dan susu bagi ibu dan anak. Sementara itu, anak-anak menerima Kartu Identitas Anak (KIA) serta hadiah buku bagi siswa SD yang meraih juara 1 hingga 3 dari kelas 1 sampai 6.

“Ini ada hadiah buku. Jangan lihat dari nilainya, ini adalah bentuk apresiasi saya kepada kalian. Tetap semangat belajar,” pesan Bupati kepada para pelajar.

Di akhir kegiatan, Wakil Bupati memimpin apel sore dan menyampaikan apresiasi kepada seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) serta staf yang terlibat.

“Semoga kehadiran kita di desa ini benar-benar membantu menyelesaikan persoalan masyarakat,” ujar Wakil Bupati Audi Murphy O. Sitorus.


Dukcapil Toba Terbitkan 315 Dokumen Kependudukan 

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Toba menerbitkan 315 dokumen administrasi kependudukan saat kegiatan "Bupati dan Wakil Bupati Berkantor di Desa" yang digelar di Desa Batu Nabolon, Kecamatan Habinsaran, Kamis (26/6/2025).

Meski sempat terkendala jaringan internet yang lemah dan listrik padam di pagi hari, layanan administrasi tetap berjalan hingga pukul 18.00 WIB untuk melayani warga dari Desa Batu Nabolon dan desa sekitar.

“Untuk menyelesaikan seluruh urusan masyarakat, kami memperpanjang waktu layanan hingga pukul 18.00. Kendalanya tadi pagi sempat terjadi pemadaman listrik dan sinyal internet juga cukup lemah,” ujar Plt. Kepala Dinas Dukcapil Toba, Hendra Butarbutar.

Adapun dokumen yang berhasil diterbitkan terdiri dari 64 Kartu Keluarga (KK), 55 KTP elektronik (KTP-el), 39 Akta Kelahiran, 8 Akta Kematian, 2 Akta Perkawinan, serta 119 Kartu Identitas Anak (KIA). Selain itu, dilakukan pula perekaman data untuk 28 KTP-el.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Pemkab Toba untuk mendekatkan pelayanan publik kepada masyarakat hingga ke pelosok desa. (paber simanjuntak)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com